Pengalaman berkuliah di UKSW Sangat menyenangkan. Empat tahun menjalani perkuliahan di UKSW bagi saya seperti empat tahun paling berharga dalam hidup saya. Bukan sekedar dari sisi akademik, tetapi juga dari aktifitas dalam kampus sampai kehidupan sosial saya. Dan semua hal yang saya dapatkan selama kuliah lah yang membuat saya menjadi sampai sekarang ini. Mungkin belum menjadi seseorang yang sukses, tetapi dapat menjadi seseorang yang berdampak dan bermanfaat dimanapun saya ditempatkan.
Manfaat yang saya dapatkan selain dari sisi akademik, adalah saya mendapatkan teman-teman baik dari berbagai daerah di luar Jawa. Sepertinya saat ini saya punya teman baik dari semasa kuliah yang tinggal dari Aceh hingga Papua.
Kesibukan saya sekarang adalah menjadi seorang creativepreneur bersama rekan-rekan di tim saya. Setelah beberapa tahun berkarir di Bali dalam beberapa jenis perusahaan, akhirnya saya kembali ke Semarang dan membangun tim saya sendiri dalam bidang digital creative. Selain itu, saya juga aktif sebagai musisi session player di sela-sela kesibukan pekerjaan utama saya.
Harapan untuk UKSW adaah tetap menjadi kampus yang menciptakan lulusan-lulusan yang berdampak dimanapun mereka ditempatkan. Dapat membangun karakter dan mental juang para mahasiswa, agar memiliki semangat perubahan, dan memiliki kontribusi nyata untuk kantor, lingkungan, dan bangsa pada umumnya.
Daya Handika, S.Kom - Reneé Digital Creative - Fakultas Teknologi Informasi - Teknik Informatika 2009
Sumber: Satya Wacana Alumni News (SWAN)